Membuat model amp khusus

Anda membuat model amp Anda sendiri menggunakan menu pop-up Amp, Kabinet, dan Mik, yang terletak di bar berwarna hitam di bawah antarmuka, serta menu pop-up EQ, yang dibuka dengan mengeklik kata EQ atau EQ Khusus di atas tombol di sisi kiri bagian tombol.

Catatan: Setelah Anda membuat model amp khusus Anda sendiri, Anda dapat menyimpannya di Perpustakaan.

Memilih amplifier

  • Pilih amplifier dari menu pop-up Amp di bar berwarna hitam di bagian bawah antarmuka Amp Designer. Lihat Memilih model amp untuk deskripsi singkat tiap tipe amplifier.

Memilih kabinet

Amplifier tertentu dan pemasangan kabinet sudah populer selama beberapa dekade, namun terlepas dari hal itu merupakan cara yang efektif untuk menciptakan nada dengan bunyi yang menyegarkan. Misalnya, sebagian besar pemain mengaitkan head Inggris dengan kabinet 4 x 12. Amp Designer memungkinkan Anda menjalankan speaker kecil dengan head yang kuat, atau memasangkan amp kecil dengan kabinet 4 x 12. Anda dapat bereksperimen dengan amplifier yang berbeda dan kombinasi kabinet.

  • Pilih kabinet dari menu pop-up Kabinet di bar berwarna hitam di bagian bawah jendela Amp Designer. Gunakan pertimbangan berikut untuk memberikan petunjuk dalam keputusan Anda:

    • Combo atau Stack: Amp Combo mencakup amplifier dan speaker di satu alat. Amp Combo ini biasanya memiliki bagian belakang yang terbuka, sehingga bunyinya beresonansi dalam beberapa arah. Bunyi yang dihasilkan terbuka—dengan frekuensi tinggi yang jelas dan terbuka serta bunyi yang luas. Stack terdiri atas head amplifier, dengan speaker di kabinet terpisah. Kabinet ini umumnya memiliki bagian belakang yang tertutup dan memproyeksikan bunyi dengan sorotan yang rapat dan fokus. Kabinet ini cenderung berbunyi lebih kuat daripada kabinet dengan bagian belakang yang terbuka, dan biasanya memiliki respons frekuensi rendah yang lebih rapat dengan keluaran transparansi frekuensi tinggi.

    • Speaker Lama atau Baru: Model Amp Designer berdasarkan kabinet vintage mengambil karakter speaker yang sudah lama. Speaker ini mungkin sedikit berbunyi lebih goyah dan kabur dibandingkan speaker baru, namun banyak pemain lebih memilih speaker ini demi kelancaran dan musikalitas. Bunyi berdasarkan kabinet baru cenderung memiliki bunyi yang lebih keras dan jernih.

    • Speaker Besar dan Speaker Kecil: Speaker besar tidak menjamin bunyi lebih keras. Bahkan, kabinet gitar bass yang terpopuler dalam sejarah menggunakan speaker 8 inci. Anda bisa sering mendapatkan nada yang lebih dalam dan lebih kaya dari speaker 10 inci dibandingkan dari kabinet 4 x 12 yang besar. Coba beberapa ukuran dan pilih salah satu yang paling cocok dengan musik Anda.

    • Satu Speaker atau Beberaoa Speaker: Gitaris biasanya memilih kabinet dengan beberapa speaker untuk bunyi yang keras. Jumlah speaker tidak lebih penting dari yang mungkin muncul. Pembatalan phase terjadi di antara speaker, yang menambahkan tekstur pada nada dan membuatnya menarik. Banyak bunyi “rock klasik”, misalnya, karena puncak atas dan bawah suara yang disebabkan interaksi di antara speaker dalam kabinet 4 x 12.

Memilih tipe EQ

  1. Klik kata EQ atau EQ KHUSUS di atas tombol Bass, Mids, dan Treble untuk membuka menu pop-up EQ, lalu pilih model EQ.

  2. Putar tombol Bass, Mids, dan Treble untuk menyesuaikan model EQ yang dipilih.

Memilih dan menempatkan mikrofon

  1. Pilih model mikrofon dari menu pop-up Mik.

    • Model kondensor: Mengemulasi bunyi mikrofon kondensor studio dengan frekuensi tinggi. Bunyi mikrofon kondensor bagus, transparan, dan seimbang. Pilih Kondensor 87 atau Kondensor 414.

    • Model dinamis: Mengemulasi bunyi mikrofon cardioid dinamis yang populer. Mikrofon dinamis berbunyi lebih jelas dan lebih banyak pemotongan dibandingkan model Kondensor. Jangkauan tengah dipacu, dengan frekuensi sedang rendah yang lebih lembut, yang membuat mikrofon dinamis menjadi pilihan tepat untuk nada gitar rock, khususnya jika Anda ingin gitar dipotong melalui track lainnya dalam campuran. Pilih Dynamic 20, Dynamic 57, Dynamic 421, atau Dynamic 609.

    • Ribbon 121: Mengemulasi bunyi mikrofon pita. Mikrofon pita adalah jenis mikrofon dinamis yang menangkap bunyi yang sering dideskripsikan jelas atau rapuh, namun tetap hangat. Mikrofon ini berguna untuk nada musik rock, renyah, dan jernih.

  2. Pindahkan penunjuk tepat di bawah grafik kabinet di sisi kanan jendela Amp Designer.

    Grid muncul, dengan titik putih yang menunjukkan posisi mikrofon.

  3. Seret titik putih tersebut di grafik kabinet untuk mengatur posisi mikrofon.

Menampilkan pemilihan mikrofon dan kontrol posisi

  • Klik segitiga pengungkapan antara menu pop-up Kabinet dan Mik dalam antarmuka penuh untuk beralih ke jendela yang lebih kecil.

    Gambar. Segitiga pengungkapan untuk tampilan yang lebih kecil

    Dalam jendela kecil, Anda tetap dapat mengakses semua pengaturan Amp Designer, kecuali pemilihan mikrofon dan posisi.

    Gambar. Segitiga pengungkapan untuk tampilan yang lebih besar
  • Untuk kembali ke jendela penuh, klik segitiga pengungkapan di samping bidang Output.