Apa itu Apple Loops?

Apple Loops adalah frase musik atau pengulangan lagu yang sudah direkam sebelumnya di Browser Loop yang dapat digunakan untuk menambah ketukan drum, potongan irama, dan bunyi lainnya pada proyek dengan mudah. Loop ini berisi pola musik yang dapat diulang terus menerus, dan dapat diperpanjang untuk mengisi tiap waktu.

Jika Anda menambahkan Apple Loop ke proyek, bidang akan dibuat untuk loop. Saat proyek diputar, bidang diputar dengan tempo dan kunci proyek. Perilaku ini memungkinkan Anda menggunakan beberapa loop sekaligus, bahkan jika loop sudah direkam dengan kecepatan dan kunci berbeda.

Gambar. Browser Loop.

Ada dua tipe Apple Loops:

  • Loop audio (biru) adalah rekaman audio. Anda dapat menambahkannya ke track audio, dan mengeditnya seperti bidang audio lainnya di area Track dan Editor Audio.

  • Loop instrumen perangkat lunak (hijau) dapat diedit seperti bidang MIDI lainnya dan dapat dilihat di Editor Rol Piano dan Editor Skor. Anda dapat mengubah bunyi instrumen yang digunakan untuk memutar loop. Anda dapat menambahkan loop instrumen perangkat lunak ke track instrumen perangkat lunak, serta mengonversinya ke loop audio dengan menambahkannya ke track audio.

Dengan Browser Loop, Anda dapat menemukan loop dengan instrumen, genre, dan rasa yang Anda inginkan, putar loop, dan tambahkan loop ke proyek Anda. Anda juga dapat memilih loop favorit Anda, membuat loop Anda sendiri, dan menyesuaikan Browser Loop.